5 REKOMENDASI ANIME DENGAN KARAKTER UTAMA BERKEKUATAN OVER POWER

Ichigoroom.blogspot.com - Bagi para pecinta anime pasti tak asing lagi dengan anime dengan karakternya yang memiliki kekuatan over power. Secara umum, karakter anime dengan kekuatan over power adalah karakter yang memiliki kekuatan super berlebihan dan membuatnya menjadi sangat sakti, baik secara kekuatan spiritual maupun  kekuatan fisik. Berikut 5 Rekomendasi Anime Dengan Karakter Utama Berkekuatan Overpower.


 
5 REKOMENDASI ANIME DENGAN KARAKTER UTAMA BERKEKUATAN OVER POWER

1. Tensei Shitara Slime Datta Ken/Tensura

https://myanimelist.net


Berawal dari seorang pemuda bernama Satoru Mikami yang bekerja sebagai Karyawan disuatu perusahaan di Jepang. Satoru Mikami berumur tiga puluh tujuh tahun dan masih perjaka, Ia tewas ketika berusaha melindungi juniornya dari seorang tak dikenal.

Seketika Ia terbangun dalam goa dan bereinkarnasi menjadi sebuah Slime yang berkekuatan supernatural. Karena keinginan terakhirnya ketika tewas ingin mempunyai kekuatan untuk melindungi orang yang Ia sayang. Ketika menyusuri Goa Ia bertemu dengan Veldora, Sang Naga Badai yang terkurung selama tiga ratus tahun karena menghancurkan sebuah kota menjadi abu.

Terjadilah sebuah percakapan diantara Veldora dan Satoru karena Satoru merasa kasihan dengan apa yang dialami Veldora akhirnya Satoru bersumpah akan membebaskan Veldora Sang Naga Badai dari dalam penjara yang mengurungnya selama tiga ratus tahun. Sebagai imbalanya Veldora memberikan Satoru sebuah nama yaitu Rimuru, Dan rimuru juga memberikan Veldora sebuah nama belakang bernama Tempest.
Disinilah awal mula kisah Satoru atau Rimuru berpetualang dalam kehidupan yang baru bersama dengan Veldora Sang Naga Badai.

2. Maou Gakuin No Futekigousha

https://myanimelist.net


Awal mula bercerita tentang Raja Iblis Anos Voldigoad yang terlibat peperangan yang tak terhitung jumlahnya. Akhirnya Anos Voldigoad memutuskan untuk menghentikan peperangan bersama Pahlawan Manusia bernama Kanon, Anos membuat kesepakatan untuk mengorbankan hidupnya sendiri untuk memastikan perdamaian dapat tercipta.


Setelah dua ribu tahun lamanya Anos bereinkarnasi, Anos menemukan suatu hal yang tidak Ia percayai dimana Kerajaan Iblis lebih menghargai darah murni daripada darah campuran serta sihir dalam Kerajaan Iblis telah melemah karena perdamaian yang Ia ciptakan.
Anos memutuskan untuk merebut kembali Kerajaan Iblis akan tetapi Ia harus lulus terlebih dahulu dalam Akademi untuk mendapatkan label ketidak cocokan total.

3. Nanatsu No Taizai/Seven Deadly Sins

https://myanimelist.net


Menceritakan tentang kelompok ksatria Britannia yang terdiri dari tujuh orang yang bernama Meliodas, Ban, King, Diane, Gowther, Merlin dan Escanor. Mereka memiliki nama julukan masing-masing Meliodas dengan sebutan Dosa Amarah, Ban dengan sebutan Dosa Keserakahan, King dengan sebutan Dosa Kemalasan, Diane dengan sebutan Dosa Iri dan Kecemburuan, Gowther dengan sebutan Dosa Nafsu, Merlin dengan sebutan Dosa Kerakusan serta Escanor dengan sebutan Dosa Kesombongan.


Sayangnya mereka dibubarkan karena dituduh menggulingkan Kerajaan Liones mereka disebut telah dikalahkan oleh ksatria Holy Knight, Akan tetapi banyak rumor yang mengatakan bahwa mereka masih hidup. Sepuluh tahun sesudah pasca mereka dikalahkan pasukan Holy Knight berniat untuk melakukan Kudeta kepada kerajaan, meraka menangkap raja dan memenjarakanya. sebelum Ia ditangkap oleh ksatria suci Raja menyuruh putri ketiganya yang bernama Elizabeth mencari kelompok Seven Deadly Sins untuk meminta pertolongan menghalangi rencana kudeta tersebut.

4. The God Of High School

https://myanimelist.net


Jin Mori adalah seorang praktisi seni bela diri yang berusia tujuh belas tahun dari seoul korea selatan Jin Mori mendapatkan sebuah undangan untuk mengikuti turnamen bela diri GOH. Turnamen tersebut disponsori oleh sebuah perusahaan asing yang tak dikenal, Mereka mempertemukan seluruh siswa Sma dikorea selatan pada babak penyisihan tingkat wilayah kemudian tingkat nasional dan memilih tiga orang pemenang untuk mewakili korea selatan pada turnamen dunia.


Sebagai hadiahnya mereka menjanjikan akan mengabulkan apa saja permintaan dari pemenang, Ini membuat Jin Mori penasaran dan membuatnya bersemangat untuk memenangkan pertandingan. Sepanjang keikutsertaan Jin Mori dia bertemu dengan banyak orang yang menguasai tehnik bela diri yang berbeda beda mereka juga menggunakan Charyeok atau energi mistis yang diberikan oleh Dewa, Iblis atau Makhluk mitos.

5. Overlord

https://myanimelist.net


Pada tahun dua ribu seratus dua puluh enam, game Dive Massively Multiplayer Online Role Playing Game atau DMMORPG yang bernama Yggdrasil, dalam game ada sebuah guild yang bernama Ainz Ooal Gown yang terdiri dari empat puluh satu anggota dan dikategorikan salah satu guild terkuat dalam game.


Akan tetapi sekarang guild Ainz Ooal Gown hanya tersisa empat orang pemain tiga puluh tujuh orang telah berhenti bermain game ini, dari empat orang ini Alder Lich bernama momonga sebagai pemimpin serikat Ia terus mempertahankan markas mereka. 

Pada suatu kejadian momonga ingin keluar dari game akan tetapi dia tidak bisa keluar dari game dan terjebak seakan dia masuk kedalam game tersebut momonga mengganti namanya menjadi Ainz Ooal Gown dan memulai perjalananya dalam game tersebut.

Sembari memulai perjalananya momonga terus berusaha untuk mencari tahu keberadaan teman temanya dalam guild dulu agar memecahkan suatu misteri yang dia alami sekarang.

Itulah tadi 
Rekomendasi Anime Dengan Karakter Utama Berkekuatan Overpower. Semua ceritanya bagus dan seru untuk diikuti dan ditonton. Jadi, kapan mau mulai menonton anime dengan karakter overpower rekomendasi Ichigoroom? 



Komentar

Postingan Populer